Kurikulum Cambridge Dinilai Tingkatkan Kemampuan Bahasa Inggris Masyarakat

11-02-2025 / KOMISI X

PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI, Habib Syarief Muhammad Alaydrus mengatakan bahwa tingkat kemahiran orang Indonesia dalam berbahasa Inggris masuk kategori rendah. Indonesia menempati peringkat ke-79 dari 113 negara dalam hal kemampuan berbahasa Inggris, dengan skor 469. Angka ini menunjukkan kategori kemahiran rendah dalam berbahasa Inggris.

 

Skor Indonesia jauh berada di bawah negara-negara tetangga di Asia Tenggara. Singapura berada di peringkat 2, Filipina peringkat 20, Malaysia peringkat 25, dan Vietnam peringkat 58. Hal ini menunjukkan adanya tantangan signifikan bagi para profesional Indonesia untuk bersaing di kancah internasional. Dengan kata lain, kemampuan bahasa Inggris di Indonesia masih perlu ditingkatkan.

 

“Kehadiran kurikulum internasional (cambridge) memang sangat diperlukan untuk meningkatkan kemampuan bahasa inggris masyarakat, saya tekankan kemampuan bahasa inggris kita memang masih dibawah standar”, ungkapnya dalam rapat dengar pendapat dengan cambridge university press and assesment, di Gedung DPR, Selasa (11/2/2025).

 

Ia menyebut ada beberapa tantangan yang menyebabkan kemahiran orang Indonesia dalam berbahasa Inggris. Pertama, minimnya lingkungan di mana Bahasa Inggris diterapkan dalam pergaulan sehari-hari. Akibatnya paparan masyarakat dalam menggunakan Bahasa Inggris sangat sedikit.

 

“Bagi mereka yang beruntung memiliki uang lebih pasti akan memilih keluar negeri karena dengan demikian bahasa inggris mereka akan semakin bagus karena adanya dukungan lingkungan, namun tidak berlaku untuk sebaliknya”, tuturnya. (tn/aha)

BERITA TERKAIT
Tingkatkan Minat Baca Masyarakat, Bonnie Triyana Dorong Perpusnas Susun Langkah Konkret
24-04-2025 / KOMISI X
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI Bonnie Triyana menyoroti minat baca masyarakat Indonesia yang masih sangat rendah, diukur...
My Esti Wijaya Berduka Paus Fransiskus Tiada, Harap Semangat Majukan Pendidikan Tetap Menyala
22-04-2025 / KOMISI X
PARLEMENTARIA, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, MY Esti Wijayanti sangat berduka atas wafatnya Pemimpin tertinggi Gereja Katolik,...
Bonnie Triyana Nilai TNI Masuk Kampus Sebagai Bentuk Intervensi Kebebasan Akademik
22-04-2025 / KOMISI X
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI, Bonnie Triyana turut menyoroti tindakan personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang belakangan...
Peringati Hari Kartini, Hetifah Kenang Sosok Aminah Sjoekoer sebagai Kartini-nya Kaltim
21-04-2025 / KOMISI X
PARLEMENTARIA, Jakarta - Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian baru saja menghadiri diskusi dan bedah buku tentang Aminah Sjoekoer,...