Struktur Holding Baru BUMN Dinilai Lebih Efisien, Komisi VI Siap Kawal Implementasi

03-07-2025 / KOMISI VI

PARLEMENTARIA, Manado - Komisi VI DPR RI menyambut baik restrukturisasi kelembagaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melalui pembentukan dua jenis holding: Holding Operasional dan Holding Investasi. Wakil Ketua Komisi VI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Adisatrya Suryo, menyampaikan bahwa struktur baru ini akan membuat pengelolaan BUMN lebih fokus dan efisien.


"Dengan adanya dua sisi—holding operasional dan holding investasi—pengelolaan BUMN akan lebih terarah. Holding operasional akan fokus mengawasi kinerja korporasi, sementara hasil keuntungannya akan dikelola oleh holding investasi untuk pengembangan lebih lanjut," ujar Adisatrya saat diwawancarai PARLEMENTARIA setelah melakukan Kunspek di Manado, Sulawesi Utara, Kamis (3/7/2025).
 

Ia menyatakan, Komisi VI akan berperan aktif dalam mengawal holding operasional sebagai mitra kerja, guna memastikan BUMN tetap memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan nasional.


"Kami akan tetap melakukan pengawasan ketat terhadap holding operasional. Mekanismenya melalui rapat kerja, evaluasi roadmap, serta kunjungan kerja lapangan seperti yang rutin kami lakukan setiap masa sidang," katanya.


Terkait kekhawatiran adanya tumpang tindih peran antara Komisi VI dan Kementerian BUMN, Adisatrya memastikan bahwa pembagian tugas telah jelas.


"Tidak ada overlapping. Kementerian BUMN sebagai pemegang saham tetap memiliki fungsi pengawasan internal. Sementara kami di Komisi VI akan fokus pada fungsi legislasi, pengawasan, dan anggaran terhadap BUMN sebagai korporasi," tandasnya.


Restrukturisasi ini merupakan tindak lanjut dari revisi Undang-Undang BUMN yang disahkan pada Februari lalu dan menjadi bagian penting dari reformasi tata kelola perusahaan milik negara. (aar/aha)

BERITA TERKAIT
Komisi VI Desak Pemerintah Konsisten Jalankan Amanat Pasal 33 UUD 1945
24-07-2025 / KOMISI VI
PARLEMENTARIA, Jakarta -Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Nurdin Halid,mendesak Menteri BUMN konsisten jalankan amanatkonstitusi, khususnyaPasal 33 UUD 1945 tentangcabang-cabang...
Soroti Pembelian Boeing, Rieke Dyah Pitaloka Desak Pemerintah Renegosiasi Tarif Resiprokal AS
24-07-2025 / KOMISI VI
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI, Rieke Dyah Pitaloka, desak pemerintah untuk negosiasikan kembali besaran angka tarif ekspor...
Setujui RKAP Danantara 2025, Komisi VI Tekankan Prinsip Tata Kelola Baik
23-07-2025 / KOMISI VI
PARLEMENTARIA, Jakarta – Komisi VI DPR RI menerima penjelasan dari Kementerian BUMN, BPI Danantara, dan PT Danantara Aset Manajemen terkait...
Legislator Pastikan BPI Danatara Tetap dalam Pengawasan DPR
23-07-2025 / KOMISI VI
PARLEMENTARIA, Jakarta – Anggota Komisi VI DPR RI, Herman Khoeron, menegaskan bahwa DPR tetap akan memiliki fungsi pengawasan terhadap keberlangsungan...