Pengesahan Konstitusi Republik Indonesia Serikat.


METADATA
Nomor 11
Tahun 1949
Tanggal Penetapan 14 December 1949
Tanggal Pengundangan 14 December 1949
Tanggal Pengundangan 1949-12-14
Abstrak KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA SERIKAT - PENGESAHAN 1949 UU NO. 11, LN 1949/NO. -, TLN NO. -, LL SETNEG : 2 HLM UNDANG-UNDANG TENTANG PENGESAHAN KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA SERIKAT - Pada tanggal 29 Oktober 1949 dalam persidangan di kota Scheveningen, yang dilangsungkan oleh Delegasi Republik Indonesia dan Delegasi Pertemuan untuk Permusyawaratan Federal (Bijeenkomst voor Federaal Overleg); Kedua Delegasi itu telah membubuhkan tanda-tangan parap pada Piagam Persetujuan, menyetujui naskah Konstitusi Republik Indonesia Serikat yang dilampirkan pada Piagam itu; Delegasi Republik Indonesia telah menyetujui pikiran-pikiran ketata-negaraan yang disusun dalam rancangan Konstitusi itu; berkenaan dengan hal itu, untuk menerima baik Rancangan Konstitusi Republik Indonesia Serikat oleh Republik Indonesia diperlukan Undang-Undang. - Dasar hukum Undang-Undang ini adalah : Pasal 11, Pasal IV Aturan Peralihan Undang-Undang Dasar Republik Indonesia dan Maklumat Wakil Presiden tanggal 16 Oktober 1945 No. X. - Dalam Undang-Undang ini diatur tentang: Pengesahan Konstitusi Republik Indonesia Serikat. CATATAN : - Undang-Undang ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan pada tanggal 14 Desember 1949. - Undang-Undang ini terdiri dari 2 Pasal. - Penjelasan - hlm. -
Lampiran